Usai Rapat Finalisasi, Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW Tinjau Lokasi Acara

SERPONG-Tim Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 meninjau lokasi acara di lantai satu Gedung Islamic Center, Jalan Hanjuang Raya Sektor XI Kelurahan Rawabuntu Kecamatan Serpong kota Tangsel, Rabu 27 Oktober 2022.

Ruang yang akan dijadikan lokasi Maulid Nabi Muhammad SAW.

Ketua Panitia Dr. KH Syuhada bersama Sekretaris H Ahmad Sofyan dan Bendahara H. Abdul Karim Ja’far serta sesi acara Ustad Aep Saepudin dan Ustad Ahmad Bukhori. Turut mendampingi bidang Sekretariat Ustad Zaenal Muttaqin serta Ustad Elmakhriel Basyah.

Pengecekan ini menyangkut tata letak ruang, posisi untuk jamaah pria dan wanita serta ruang transit bagi walikota dan penceramah.

Ustad Apip selaku pengelola lokasi acara memberikan penjelasan secara rinci kepada tim panitia. Termasuk alur masuk dan keluar jamaah. Serta berbagai kebutuhan acara.

Gedung Islamic Center Jalan Hanjuang Raya Sektor XI Kelurahan Rawabuntu Kecamatan Serpong Kota Tangsel.

Peninjuan lokasi seusai menggelar rapat finalisasi persiapan acara di Gedung Kelembagaan, Jalan Siliwangi no 2 Pamulang Kota Tangsel. Pada rapat tersebut turut hadir penasehat KH Hasan Mustofi, serta seksi konsumsi Hj Fathiyah.

Rapat finalisasi untuk memastikan berbagai progres baik penceramah, konsumsi, kedatangan jamaah dari berbagai kalangan dan lain-lain. Doanya acara dapat berjalan dengan lancar serta mendapatkan keberkahan.

Maulid ini sebagai bentuk rasa cinta atas lahirnya Nabi Muhammad SAW. Sebagai umat Islam tentu rasanya ingin selalu merayakan hari Maulid, shalawatan bersama untuk mengharap syafaat kelak di akhirat. (red).